20100626 5

Tutorial Photoshop : Efek Bola Kaca

in ,

Ada banyak cara untuk membuat kesan kaca tembus pandang pada photoshop. Setiap orang menggunakan langkah-langkah yang berbeda dengan hasil yang berbeda pula. Dan terkadang, langkah yang sama pun bisa menghasilkan hasil akhir yang berbeda. Photoshop memang cukup luas cakupannya untuk dipelajari. Berpulang kepada diri masing-masing untuk pandai-pandai dalam menggunakan seabrek tool yang ada di photoshop dan menempatkannya secara cermat sebagai bagian dari keseluruhan desain yang ingin dicapai.


Pada kesempatan kali ini, kita akan mencoba membuat sebuah ikon bola kaca dengan photoshop. Sedikit gambaran untuk tutorial photoshop kali ini, kita akan memaksimalkan tool-tool serta fungsi dasar dari photoshop untuk kemudian kita aplikasikan dalam desain bola kaca.

Ok langsung saja, ini dia tutorialnya :

STEP 1
Kita mulai dengan mempersiapkan sebuah background berupa gambar. Gambar ini nantinya hanya akan menjadi latar belakang untuk mendukung efek bola kaca yang akan kita buat di tutorial ini.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 2
Buat layer baru diatas layer background. Di dalam layer baru tersebut, buat sebuah lingkaran menggunakan Elliptical Marquee Tool (M) lalu fill menggunakan paint bucket tool dengan warna merah muda (disesuaikan dengan warna background).

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 3
Pada Panel Layer, klik ganda pada layer 1 (layer objek lingkaran), maka kita akan masuk pada jendela layer style. Klik pada bagian Inner Shadow, ganti warna shadow menjadi warna putih, ganti juga Blend Mode-nya jadi Normal dan atur Angle shadow dan sizenya seperti yang tertera pada gambar dibawah. Kemudian klik pada bagian Inner Glow, cukup atur nilai Choke dan Size-nya seperti yang tertera pada gambar dibawah.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 4
Buat layer baru, pilih Gradient Tool (G) atur warna gradient ke hitam dan putih dan mode transisi gradientnya menjadi linier. Kemudian drag sesuai dengan gambar dibawah.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 5
Masih pada layer gradient, Tekan Ctrl + Alt + G untuk membuat clipping pada gradient berdasarkan layer dibawahnya yaitu layer lingkaran.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 6
Pada panel layer dibagian bawah, klik pada ikon Add Layer Mask untuk menambahkan layer mask pada gradient. Klik thumbnail putih pada layer gradient kemudian pilih Brush Tool (B). Pastikan warna foreground dan background photoshop adalah hitam dan putih dengan menekan tombol D di keyboard (dalam masking, warna hitam diasumsikan tidak kelihatan, sedangkan warna putih kelihatan), kemudian perlahan usapkan brush dengan opacity 50 % ke bagian tengah lingkaran gradient.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 7
Buat sebuah lingkaran lebih kecil dari lingkaran awal dan posisikan seperti pada gambar dibawah. Atur Blending mode-nya menjadi Overlay dan Opacity-nya sebesar 20%. Gunakan juga tehnik Layer Mask seperti pada layer gradient tadi, ini kita gunakan untuk menghapus bagian tengah lingkaran baru sehingga lingkaran terkesan seperti pantulan cahaya yang lembut pada bola kaca.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 8
Buat lagi sebuah layer baru. Di layer tersebut, buat sebuah lingkaran kecil dan posisikan disudut kanan atas bola kaca. Kemudian pada Menu Bar, pilih Filter > Blur > Gaussian Blur. Atur radius pada Gaussian Blur seperti pada gambar dibawah ini lalu klik OK.
untuk menambah kesan cahaya pada lingkaran, tambahkan juga Outer Glow dengan cara klik ganda pada layer lingkaran kecil tersebut. Atur nilai dari Outer Glow seperti pada gambar dibawah.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 9
Kita sekarang akan lanjut dengan bermain di bagian background. Duplikasi layer background dengan cara drag layer tersebut ke arah ikon Add New Layer kemudian lepas tombol mouse. Pilih Layer Background Copy (hasil duplikat) kemudian pada Menu Bar, pilih Edit > Transform > Warp. Maka akan muncul jaring-jaring di sekitar objek background copy tadi. Cukup drag titik-titik pada jaring-jaring warp hingga objek background tampak melengkung dibagian dalam bola. Langkah ini untuk membuat seolah-olah bagian background yang terkena transparansi bola kaca membentuk sebuah biasan berupa lengkungan seperti yang lazim kita temui apabila sebuah benda tertutup oleh objek yang memiliki material kaca.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 10
Jika sudah, Tekan dan tahan tombol Ctrl di keyboard, lalu klik pada thumbnail layer bola kaca hingga kita mendapatkan sebuah seleksi berupa lingkaran seukuran bola kaca. kemudian pilih layer Background Copy, lalu pada Menu Bar, pilih Select > Inverse (Ctrl + Shift + I) untuk membalik seleksi. Masih dengan layer background Copy terpilih, lalu tekan tombol Delete di keyboard untuk menghapus bagian yang terseleksi. Sekarang, objek yang tersisa dari background copy hanya terdapat didalam bagian bola kaca.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 11
Buat layer baru, lalu ambil seleksi dari objek bola kaca (seperti pada STEP 10), kemudian fill dengan warna hitam.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 12
Tekan Ctrl + [ pada keyboard untuk membuat objek turun kebagian bawah objek lainnya. Lalu dengan menggunakan Transform Tool (Ctrl + T) tarik bagian atas objek lingkaran hitam ke bawah.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 13
Kemudian Pada Menu Bar, pilih Edit > Transform > Perspective lalu drag titik tengah objek untuk membentuk objek seperti pada gambar dibawah ini.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 14
Gunakan fungsi dari layer mask untuk menghapus bagian lingkaran hitam di dalam bola kaca dan bagian pinggir lingkaran hitam. Objek lingkaran hitam akan kita gunakan sebagai shadow atau bayangan dari bola kaca.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca
Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

STEP 15
Untuk menambah kesan realistis pada bayangan, tambahkan juga efek Gaussian Blur dan atur nilai radiusnya menjadi 9 pixel.

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca



HASIL AKHIR

Tutorial Photoshop | Efek Bola Kaca

Selamat Mencoba :)

Share On:

5 Responses to “ Tutorial Photoshop : Efek Bola Kaca ”

  1. wew...
    asli keren bget mas...
    hampir sempurna dengan yang asli...

  2. simple juga kayanya ya..

  3. mantab bro,,,
    lanjutkan,,,,

  4. wow, keren nih tutorialnya, bolanya terlihat realistis...

    blog nya juga bagus tentang desain yah? tukeran link y.. link nya udah saya pasang di blog saya :)

  5. ajir says:

    @ Jaka, Ikaz, Ghazi : Thanks.. :D
    @ Irfan : linknya sdh d pasang, thanks sudah berkunjung kmari Irfan.

Leave a Reply