20120314 63

5 Alasan untuk Kencan dengan Desainer Grafis

in , ,

Bekerja di depan monitor dan menghabiskan waktu berjam-jam untuk browsing informasi dan inspirasi menarik di internet memang membuat desainer grafis layaknya seorang geek. Kondisi pekerjaan juga membuat desainer grafis seperti kehilangan kontak dengan lingkungan sekitarnya. Bahkan yang terparah, kebanyakan mungkin kesulitan untuk menjalin hubungan intim dengan lawan jenis. Hanya beberapa saja yang beruntung dikarunai bakat 'play boy' sebelum menjadi desainer grafis. Tapi terlepas dari itu, desainer grafis juga punya beberapa keunggulan yang membuat mereka pantas dijadikan calon pasangan idaman. Check it out..







1) Problem Solver

Pekerjaan sejatinya telah melatih desainer grafis sebagai problem solver (penyelesai masalah). Mereka mengurai, menganalisa, serta melakukan riset, kemudian mencari solusi untuk mentransformasikan ide dan informasi menjadi sebuah pesan visual yang mudah dimengerti.


Desainer grafis terbiasa melakukan itu dalam setiap pekerjaan, dan hal yang sama juga akan dilakukan mereka dalam membangun sebuah hubungan. Enak bukan? Jika kamu adalah salah satu dari sekian banyak orang yang sering punya masalah dengan pasangan, desainer grafis adalah calon ideal yang patut dipertimbangkan untuk diajak berkencan.


2) Pendengar yang Baik

Desainer grafis bukan hanya piawai mencreate dan memanipulasi bentuk visual, tapi mereka juga handal sebagai pendengar yang baik. Tentu saja tidak hanya sekedar mendengar, tapi juga memahami serta mendalami maksud dan tujuan klien agar output yang dihasilkannya nanti juga sesuai dengan harapan si klien.


Sekarang bayangkan jika si klien adalah kamu. Maka apapun yang kamu keluh-kesahkan akan didengarkan dengan sabar dan dipahami dengan baik oleh si desainer grafis ini. Hasilnya bisa ditebak, dia akan memposisikan diri serta sikapnya sesuai dengan apa yang kamu harapkan. Kalau sudah begini, maka hubungan yang harmonis-pun tidak akan bisa dielakkan.


3) Kreatif dan Inovatif

Pekerjaan menuntut desainer grafis bergerak cepat mengikuti perkembangan teknologi, industri, peradaban, serta cara berfikir yang terus berkembang dari masa ke masa. Itu sebabnya mereka identik dengan inovasi-inovasi yang sarat dengan kreatifitas. Tidak seperti pegawai kantoran yang terus menerus mengerjakan hal yang sama setiap hari sampai pensiun.


Dalam membina sebuah hubungan, hal ini bisa diaplikasikan pada konteks yang sederhana, seperti mencari tempat kencan atau sekedar memberi kado ulang tahun misalnya. Jangan kaget kalau suatu saat, kamu akan berkencan di kuburan, tempat sabung ayam, atau kantor polisi. Kamu akan dibuat merasakan hal baru yang beda dari yang lain, karena style-nya kebanyakan desainer grafis memang sudah begitu.


4) Estetis dan Fungsional


Desainer grafis selalu melihat semua hal berdasarkan dua faktor : Estetika dan Fungsi. Ini adalah rumus sederhana untuk membuat kehidupan kamu menjadi seimbang. Sebagai contoh, ketika banyak orang menghadiahi pasangannya kalung emas dan cincin permata (yang cenderung kepada estetika tapi tidak bagus secara fungsi), desainer grafis mungkin hanya menghadiahi kamu benda-benda yang sejatinya memang kamu butuhkan. Pertimbangan-pertimbangan seperti ini akan membuat kamu jauh dari gaya hidup konsumtif sehingga kamu terbiasa untuk menjalani hidup secara seimbang dan sederhana.


5) To the point

Setiap karya desain grafis hendaknya efektif dan mampu menyampaikan pesan dan informasi secara langsung, bahasa kerennya to the point. Desainer grafis tahu betul kerugian yang akan didapat jika terlalu banyak berbasa-basi. Mereka terbiasa spontan dan bersikap apa adanya. Hal yang sama kemungkin juga akan dipraktekkan dalam kehidupan pribadinya, termasuk kepada pasangannya.


Jadi, jika dia pikir penampilan atau gaya kamu norak maka dia akan mengatakannya secara langsung. Jika belum terbiasa, mungkin kamu akan shock, stress, dan gantung diri. :D Tapi percayalah, sikap seperti ini sangat baik dan tidak membuang-buang waktu. Selain itu, kamu juga akan cepat menyadari kebenaran tanpa terlalu lama tertipu oleh apresiasi palsu dan basa-basi dunia yang berlebihan.


Well done!

Itu hanya opini saya berdasarkan pandangan personal, kamu berhak 100 % untuk tidak setuju. Silahkan berbagi pemikiran melalui kolom komentar! :)


Tentang Penulis
Ajir — Desainer grafis, blogger, juga pecandu kopi. Terobsesi dengan segala sesuatu terkait komunikasi visual. Bercita-cita ingin menjadi guru SD sebuah sekolah di pelosok desa yang jauh dari keramaian.
email : ajir86[at]gmail.com | twitter : @desain_studio | all post by Ajir

Share On:

63 Responses to “ 5 Alasan untuk Kencan dengan Desainer Grafis ”

  1. kok adminnya dhewe yg komen...wkwkwkwk
    kalo menurut ane nih....betul itu min, palagi yang point no. 3, dulu pacaran ama bini maunya ditempat gelap2nya rada takut gimana gitu sekarang ane ajak pacaran di gelap2nya ehh malah maunya setengah mati (ada hubungannya gak ya ? piss)

  2. Setujuuu..... akhirnya.. diulas juga..:)

  3. aG says:

    Article yang sangat menginspirasi. Sekalian self promotion ni.. :D

  4. Jun says:

    Hmmmm,....emang iya???? ^_^

  5. aaN says:

    Kalau boleh usul ni utk posting yg akan datang
    "5 Alasan untuk menikah dengan Desainer Grafis" ^^
    Nice artikel bro

  6. Sebagai sesama designer saya setuju wkkwkwkkw

  7. cumi says:

    setuju ..

  8. Kalo kencan di tempat sabung ayam, ntar ditangkap WH..

  9. lagi galau ni ceritanya hehehe..

  10. Wehhh,, Bahan PDKT sebagai desainer ada JUga...
    Mumpung jomblo... Promo diri pakek article ini dah !!!

  11. yeeaaahhh....mudah2 mudahan cewe gw baca...hehehehe

  12. hm ... keren artikelnya, saya setuju 89 % deh.

    #salam kreatife, salam olahraga.

  13. betul ini min,
    saya setuju,

  14. ada2 aja nih...
    tp cukup masuk akal juga tuchhh...

  15. setubuh gan eh setuju .. ijin share ^^

  16. Luar biasa pemikiran anda!!!

  17. Anonim says:

    setuju 1000% moga aja kejadian amin y7a allah
    diki.s desainer islamiyah on fire baby

  18. Anonim says:

    Jadi kali pacaran dengan tukang sampah anda akan merasakan sensasi luar biasa. Tiap hari di pungutin terus di buang.. :D *peace out*

  19. Anonim says:

    wah stuju bgt gan

  20. Setuju om admin :D
    like this :D

  21. wanita akan klepekklepek dengarnya.

    beralih ke designer ga ya?

    mantaps pencerhannya om

  22. Dani says:

    Asyik, memang fakta bangat nih. :3

  23. Anonim says:

    Dari poin pertama kereeen, tapi pas baca di bagian bunuh diri langsung ngakak lol
    Mungkin bakalan enak kalo bisa nemu cowok yang kerja dibidang ini, apalagi kalo semua poin diatas dikerjain. Tapi... kan susah nyarinya :P

  24. Anonim says:

    hahaha setuju n cocok bgt kliatannya hahah

  25. bisa sih tapi sejatinya nak desain aj. klo cuma cuma belajar jd desainer mah sama aja seperti kebanyakan yg uda uda...

  26. salam kenal, hmmmm betul sekali... tipe gue banget tuh... hehehhe

  27. apri says:

    istimewa, saya setuju banget tu:D
    keren gan :D

  28. klo gue malah sama2 web designer kerjaannya malah gontok2an siapa yg desain'a paling keren :D

  29. TR says:
    Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
  30. Anonim says:

    hahahahahah alasan nikah dengan desain grafis usulan yang bagus juga tuch

  31. satu lagi,,bisa dapat desain secara gratisan, hehehe

  32. to the point ya sob hehehehe,,,,

  33. hehe.. unqiue,
    akhirnya terbongkarlah rahasia terbesar abad ini :D

  34. thank you atas informasinya sangat menarik.

  35. beuh... mantap euy,,,,,

    aku promosiin LINK nya ya... hehehheheh
    thanks lo infonya,,,

    setuja banget gwa...

  36. Anonim says:

    wakakakaka..ini mah bener banget.. :D

  37. iyaa,, hampir 100% :D

  38. Mantap gan postingannya (y)

  39. Wesss Keren ni artikel ..
    ijin Repost ya Mind Kalo Boleh ..

  40. nice post ;-) :v :v
    tentang nikahnya ditunggu yee min

  41. Good article, I've seen many articles today, but only this article is of interest to me, thanks sinidomino

  42. many articles provide important and inspiring information thanks raja poker
    is very fond of this article because it gives a lot of inspiration thanks



  43. is very fond of this article because it gives a lot of inspiration thanks judi poker

  44. Anonim says:

    AGEN P0KER 0NLINE TERPERCAYA?

    SiniKartu tempatnya...
    Agen Poker Online terpercaya di Indonesia

    Minimal DEPOSIT/WITHDRAW yang sangat terjangkau
    Banyak promo bonus yang sedang menanti Anda

    BUKTIKAN & DAFTAR sekarang juga
    Hanya di
    www.sinikartu.net


    poker online

  45. Anonim says:

    Anda pemain togel?
    mencari BO yang aman dan terpercaya?
    dan sanggup membayar berapapun kemenangan membernya
    proses depo/wd tercepat

    Lintas toto adalah Situs togel online terbaik dan terpercaya,Discount terbesar dari 29% – 66%

    HOT PROMO LINTASTOTO :
    - Bonus Cashback Up to 05%(special Bandar Darat)
    - Bonus Prize 2 x 500 Prize 3 x 250
    - Bonus Refferal 01% Seumur Hidup
    - Bonus Rp 20.000 New Member(minimal deposite perdana 50rb)
    - Bonus Poin Spin Up Rp 500.000

    ▶ Skype : Poin.4D
    ▶ WhatsApp : +85598291698
    ▶ Wechat : +85598291698
    ▶ Line : +85598291698

    www.lintastoto.com

Leave a Reply